
Ada banyak film yang baru tayang di bioskop dan langsung menarik perhatian, Bunda. Jika di Tanah Air ada Jumbo, datang pula film A Minecraft Movie yang sukses di box office.
Minecraft sendiri merupakan yang dibuat oleh pengembang permainan Swedia, Mojang Studios. Setelah melewati beberapa pengujian dan terbit di tahun 2009, permainan ini sepenuhnya dirilis pada November 2011.
Berhasil menjadi kegemaran anak-anak dan mendapat banyak komentar positif di media sosial, Minecraft pun dibeli oleh Microsoft. Melansir dari laman The Guardian, Minecraft dijadikan sebagai permainan video terbaik abad ke-21.
Tidak selesai sampai permainannya, Minecraft kini diadaptasi ke sebuah film berjudul A Minecraft Movie, Bunda. Setelah dua minggu tayang di bioskop, film ini pun berhasil menguasai box office dan meraup banyak keuntungan.
A Minecraft Movie jadi film terlaris 2025
Mengutip dari laman CBR, film A Minecraft Movie karya Warner Bros dan Legendary Entertainment ini menghasilkan keuntungan sebanyak dua kali anggarannya. Film yang dibuat dengan $150 juta atau setara dengan Rp2,5 triliun itu berhasil mendapat keuntungan $313 juta atau setara dengan Rp5,2 triliun dalam waktu tiga hari penayangan.
Melihat dari laman Deadline, angka ini terus meningkat sehingga A Minecraft Movie dinobatkan sebagai film Hollywood terlaris di 2025.
Hanya dalam dua minggu, film ini sudah meraup keuntungan sekitar $550,6 juta atau setara dengan Rp9,2 triliun di seluruh dunia. Film ini pun telah mengalahkan film-film laris sebelumnya seperti Captain America: Brave New World yang telah menduduki puncak box office sejak Februari 2025.
Selain itu, film A Minecraft juga mengalahkan film baru Rami Malek, The Amateur, yang meraup keuntungan $32,2 juta (Rp540 miliar) di seluruh dunia.
Warner Bros ingin buat sekuel A Minecraft Movie
Setiap kali film-film menembus box office, hal yang sering menjadi pertanyaan adalah film selanjutnya ataupun sekuel, Bunda. Hal yang sama juga terjadi pada film A Minecraft Movie.
Sejauh ini, sekuel A Minecraft Movie belum diumumkan secara resmi. Namun, para eksekutif Warner Bros mengonfirmasi bahwa ada rencana yang sedang mereka kerjakan.
“Dalam waktu dekat (akan membuat sekuel film Beetlejuice dan film Minecraft). Mungkin masih baru ada kesepakatan, tapi dalam waktu dekat (akan diproduksi). Ya, itu sangat menyenangkan,” ujar sutradara Jared Hess baru-baru ini.
“Kami sangat senang membuat film ini, dan ini adalah dunia yang sangat luas dalam permainan. Dan ada begitu banyak hal yang tidak kami manfaatkan yang kami inginkan,” sambungnya.
Usia anak boleh nonton A Minecraft Movie
Meskipun A Minecraft Movie merupakan film yang diadaptasi dari permainan yang suka dimainkan oleh anak-anak, tidak semua anak bisa menyaksikan film ini, Bunda.
Melihat dari situs resmi Cinema XXI, film dengan genre action dan adventure ini memiliki kode film R13+. Hal ini berarti film cocok disaksikan oleh remaja yang berusia 13 tahun ke atas.
Bisa saja film tersebut mengandung adegan atau tema yang tidak sesuai dengan anak-anak. Biasanya, kode ini mengandung tontonan dengan adegan kompleks kekerasan hingga bahasa yang kasar.
Untuk anak yang sudah berusia 13 tahun ke atas, film ini sudah bisa disaksikan di seluruh bioskop di Indonesia, ya. Jangan lupa dampingi dan temani Si Kecil ketika menonton ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(mua/rap)
No responses yet